| First Edition | Yes |
|---|
| Read | |
|---|---|
| Index | 348 |
| Added Date | May 29, 2014 04:51:40 |
| Modified Date | Dec 16, 2017 00:39:24 |
| Book Condition | Sangat Bagus |
|---|
Kegemilangan peradaban Islam tidak saja telah mewarisi peradaban material seperti arsitektur masjid atau bangunan bersejarah. Lebih dari itu, Islam juga telah meninggalkan jejak spiritual dan kenangan atas orang-orang yang sangat besar jasanya terhadap perkembangan Islam. Keharuman peradaban Islam tak pernah sepi dari para 'alim (orang berilmu) dan syahid (pahlawan pembela agama). Boleh dibilang, keberhasilan Islam menjadi salah satu tonggak peradaban dunia bukan saja karena ia bersandar pada doktrin suci (Al Quran dan Al-Sunah). Akan tetapi, Islam juga telah melahirkan prototipe manusia-manusia ideal yang patuh menjadi teladan.
Dari daratan Spanyol hingga Anak Benua India, telah lahir manusia-manusia pilihan yang karya-karyanya di berbagai bidang keilmuan masih bisa dinikmati hingga kini. Ribuan kitab dan manuskrip telah diterjemahkan ke dalam berbagai bahasa dunia seperti Inggris, Prancis, Urdu, Persia dan Indonesia. Atas jasa-jasa mereka, kegemilangan peradan Islam sempat mengilhami masa pencerahan (aufklarung) di daratan Eropa. Hal itu telah banyak diakui sendiri oleh para sejarahwan dan Islamisis dari Barat seperti Philif K. Hitti atau William Montgomery Watt.
Buku ini merupakan karya ensiklopedis tokoh-tokoh muslim sepanjang sejarah, dari berbagai bidang keilmuan dan aliran pemikiran. Tokoh-tokoh sejarah, dari berbagai bidang keilmuan dan aliran pemikiran. Tokoh-tokoh tersebut di antaranya Ibnu Khaldun, Ibnu Arabi, Ibnu Rusyd, Sayyid Qutb, Taha Husain, Yusuf Wardhawi, Mohammed Arkoun, Hassan Hanafi, Nashr Hamid Abu Zayd, dan Sayyid Hossein Nashr.
"Bisa dibilang, baru dalam buku inilah kita dengan mudah menangkap spektrum yang luas mengenai perkembangan pemikiran Islam konteporer. Penulisnya telah melakukan ijtihad intelektual secara mengagumkan."
- Dr. Moeslim Abdurrahman
Direktur Eksekutif Maarif Institute for Culture and Humanity Pengajar Pascasarjana UI
"Terbitnya buku ini kiranya bisa mengisi kekosongan akan eksiklopedi - yang berisikan uraian cukup mendalam - tentang tokoh-tokoh Islam sepanjang sejarah untuk konsumsi populer." - Haidar Bagir
Cendekiawan Muslim